Peneliti LRMPHP memaparkan hasil riset
Peneliti LRMPHP berpartisipasi pada Seminar Nasional dan Diseminasi Teknologi serta Gelar Produk UMKM Kelautan Perikanan Tahun 2020 secara daring via Zoom dan YouTube. Seminar ini diselenggarakan oleh Politeknik Ahli Usaha Perikanan bekerjasama dengan Masyarakat Iktiologi Indonesia (MII), Masyarakat Pengolahan Hasil Perikanan Indonesia (MPHPI), Ikatan Penyuluh Perikanan Indonesia (IPKANI), Mina Kelana Indonesia dan Conservation International (CI) pada tanggal 7 – 8 September 2020. Seminar dan diseminasi ini mengambil tema “Pengelolaan Perikanan Berkelanjutan Untuk Kesejahteraan Bangsa”.
Seminar Nasional dibuka oleh Kepala BRSDMKP Prof. Ir. Sjarief Widjaja, Ph.D, FRINA yang mewakili Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo. Pada kesempatan tersebut beliau menyampaikan bahwa tema Seminar Nasional dan Diseminasi Teknologi Kelautan dan Perikanan ini sangat tepat. “Sesuai dengan tema, yakni, sumberdaya perikanan berkelanjutan untuk kesejahteraan bangsa. Seminar ini merupakan bagian dari upaya pemanfaatan perikanan secara optimal dan berkelanjutan bagi kesejahateraan nelayan dan pembudidaya ikan, pemenuhan gizi masyarakat, memperluas lapangan kerja dan peluang usaha, serta peningkatan ekspor untuk devisa negara yang dapat menjamin keberlangsungan usaha perikanan”. Pada Seminar Nasional ini menghadirkan beberapa narasumber utama antara lain Prof. Ir. Sjarief Widjaja, Ph.D, FRINA, selaku Kepala BRSDM KP; Dr. Tb Haeru Rahayu, A.Pi, M.Sc selaku Dirjen PSDKP-KKP; Dr. Bambang Suprakto, A.Pi, S.Pi, MT., - Kepala Pusat Pendidikan KP, Dr. Ateng Supriatna, A.Pi, M.Si, - Conservation International, dan Prof. Dr. Ir. Sulistiono, M.Sc. – Ketua Dewan Pengawas Masyarakat Iktiologi Indonesia.
Seminar Nasional dan Diseminasi Teknologi Kelautan dan Perikanan ini diikuti oleh 85 presenter yang terdiri dari 18 presenter bidang Akuakultur, 2 presenter bidang Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan, 13 presenter bidang Pengelolaan Sumberdaya Perikanan, 22 prsenter bidang Pengolahan Hasil Perikanan, 8 presenter bidang Penyuluhan Perikanan, 8 presenter bidang Permesinan Perikanan, 12 presenter bidang Teknologi Penangkapan Ikan, serta 2 presenter bidang Teknologi Kelautan.
Pada seminar tersebut dua peneliti Loka Riset Mekanisasi Pengolahan Hasil Perikanan (LRMPHP) mempresentasikan karya tulis ilmiah. Iwan Malhani Al Wazzan, M.Sc. mempresentasikan makalah dengan judul “Pengaruh Penyimpanan E. Cottonii Kering dalam Alat Penyimpan Rumput Laut Terhadap Kadar Air, CAW dan Impuritiesnya”, dan Wahyu Tri Handoyo, S.T. memperesentasikan makalah dengan judul “Rancang Bangun Alat Pengayak Rumput Laut Kering Sistem Getar”.
0 comments:
Posting Komentar